Pemprov Terus Lakukan Upaya Memutus Transmisi Virus Corona, Mitigasi, dan Edukasi
PALANGKA RAYA – BIRO PKP. Hari ini, Rabu (01/04/2020), seorang pasien positif COVID-19 telah dinyatakan sembuh dan diperkenankan pulang setelah dirawat di RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya selama beberapa waktu lamanya.
Kabar gembira ini disampaikan tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), antara lain Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kalteng dr. Endang Sri Lestari, Direktur RSUD Doris Sylvanus dr. Yayu Indriaty, dan Sekretaris BPKPK Kalteng Maria Cahaya, dalam siaran pers di media center, sore tadi.
Sehingga data total kasus pasien COVID-19 hingga hari ini, yakni kasus positif sebanyak 10 orang, dalam perawatan sebanyak 28 orang, sembuh 2 orang, dan meninggal dunia 0.
Selanjutnya dilaporkan, jumlah ODP menjadi 608 orang, bertambah 53 orang dari hari kemarin 555 orang. Kota Palangka Raya masih menjadi tempat terbanyak ODP, yaitu 209 orang. Jumlah PDP 34 orang dengan distribusi berdasarkan rumah sakit rujukan, yakni di RSUD Doris Sylvanus 28 orang (berkurang 5 orang dari 33), RSUD Sultan Imanuddin 5 (tetap), RSUD Jaraga Sasameh 1 orang (tetap), dan RSUD Muara Teweh 0 orang (berkurang 2 dari hari kemarin 2 orang).
Distribusi PDP berdasarkan Asal Kabupaten/Kota, yakni Palangka Raya 21 orang (berkurang 4 dari 25), Kotawaringin Barat 4 orang (tetap), Barito Selatan 1 orang (berkurang 2 dari 3, kondisi masih diisolasi di RS Jaraga Sasameh), Barito Utara 3 orang (tetap), Murung Raya 1 orang (berkurang 1 dari 2 karena hasil negatif), Murung Raya 1 orang (berkurang 1 dari 2 orang karena hasil negatif), Katingan 0 (berkurang 1 dari 1 karena hasil negatif), Barito Timur 0 (berkurang 2 dari 2 karena hasil negatif), Sukamara 1 orang (tetap), Kapuas 2 orang (bertambah dari sebelumnya 0), Kotawaringin Timur 1 orang (bertambah 1 sebelumnya 0).
Data konfirmasi hasil laboratorium PDP COVID-19 di RSUD Doris Sylvanus, yakni Positif 10 orang, negatif 42 orang, dan sedang diperiksa 28 orang. Sedangkan di RSUD Sultan Imanuddin, Positif 0 orang, negatif 9 orang, dan sedang diperiksa 3 orang.
Jumlah ruang isolasi di tiga rumah sakit rujukan, RSUD Doris Sylvanus terdapat 5 ruangan (32 bed), RSUD Sultan Imanuddin 16 ruangan (19 bed), dan RSUD dr. Murjani 4 ruangan (16 bed).
Tim Gugus Tugas dalam siaran persnya sore ini juga menegaskan bahwa seorang pasien RSUD Doris Sylvanus atas nama almarhum DR. Ir. Jusurum Jagau, MS meninggal dunia bukan disebabkan COVID-19. Hal ini didukung hasil laboratorium yang telah keluar hari ini yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan dinyatakan negatif COVID-19. Penegasan ini disampaikan langsung oleh Direktur RSUD Doris Sylvanus dr. Yayu Indriaty didampingi saudara kandung almarhum Helena Gatang Asi Sahay. Helena mengatakan bahwa almarhum kakaknya menderita sakit kanker usus dan telah menjalani pengobatan di Surabaya dan Jakarta. Helena menyampaikan terima kasih kepada RSUD dan tim gugus yang turut menyampaikan klarifikasi tersebut.
Sementara itu, menjawab kapan puncak pandemik Covid 19 di Kalteng, dr. Yayu menyampaikan bulan April 2020 menjadi puncaknya. Oleh karenanya, upaya pemerintah provinsi adalah terus membaca perkembangan penyakit ini dan memutus transmisinya, melakukan upaya mitigasi, serta edukasi.
Sehubungan dengan upaya memutus transmisi, Gubernur Kalteng Sugianto Sabran telah mengeluarkan SK No. 188.44/94/2020 tanggal 31 Maret 2020 tentang Pembatasan Arus Masuk Orang yang Datang dari Luar Wilayah Provinsi Kalteng. Pencegahan arus masuk orang yang dimaksud adalah melalui darat, laut, sungai, dan udara berupa mitigasi, deteksi, dan sosial edukasi. Sedangkan penanganan arus masuk yang datang melalui darat, laut, sungai, dan udara, berupa isolasi, karantina, dan tindakan medis. (dew/ing/ben)