Positif Covid-19 Kalteng Bertambah 4 Orang
PALANGKA RAYA – BIRO PKP. Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Kalimantan Tengah (Gugus Tugas COVID-19 Kalteng) kembali menyampaikan rilis resmi mengenai data perkembangan terkini COVID-19 (Virus Corona) per Rabu, 22 April 2020.
Dalam rilis tersebut, pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Kalimantan Tengah berjumlah 82 orang, bertambah 4 orang dibandingkan sehari sebelumnya, Selasa (21/04/2020), yang sebanyak 78 orang. Data itu merupakan hasil tes Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) dari 241 orang, di mana 159 orang di antaranya dinyatakan negatif COVID-19.
Kemudian, dari total 82 pasien COVID-19 itu, 9 orang telah dinyatakan sembuh, 4 orang meninggal dunia, dan 69 orang pasien sedang menjalani perawatan isolasi, dengan rincian 45 orang pasien dirawat di RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya, 13 pasien di RS Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, 12 orang di RSUD Dr. Murjani Sampit, dan 2 orang pasien berada di Karantina Pemerintah Daerah Kapuas.
Selanjutnya, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) bertambah 2 orang, di mana pada Selasa (21/04/2020) kemarin berjumlah 58 orang dan pada hari Rabu (22/04/2020) ini menjadi 60 orang. Distribusi PDP berdasarkan asal kabupaten/kota, yaitu Kota Palangka Raya 13 orang, Kabupaten Kotawaringin Barat 10 orang, Kabupaten Barito Utara 4 orang, Kabupaten Murung Raya 14 orang, Kabupaten Kotawaringin Timur 1 orang, Kabupaten Pulang Pisau 2 orang, Kabupaten Katingan 6 orang, Kabupaten Gunung Mas 2 orang, Kabupaten Kapuas 2 orang, dan Kabupaten Barito Timur 6 orang.
Sementara itu, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) se-Kalteng masih sama dengan hari sebelumnya, yaitu sebanyak 252 orang, yang dapat dirinci sebagai berikut: Kota Palangka Raya 63 orang; Kabupaten Katingan 35 orang; Kabupaten Kotawaringin Barat 32 orang; Kabupaten Kotawaringin Timur 22 orang; Kabupaten Lamandau 20 orang; Kabupaten Barito Selatan 18 orang; Kabupaten Barito Utara 13 orang; Kabupaten Seruyan 9 orang; Kabupaten Kapuas 9 orang; Kabupaten Pulang Pisau 9 orang; Kabupaten Barito Timur 8 orang; Kabupaten Murung Raya 6 orang; Kabupaten Sukamara 5 orang; dan Kabupaten Gunung Mas 3 orang.
Hingga saat ini, Kabupaten Sukamara menjadi satu-satunya kabupaten di Kalimantan Tengah yang masih berstatus Zona Hijau dengan belum adanya kasus terkonfirmasi positif COVID-19. (nov/set)