Pemerintah Terus Upayakan Cakupan Vaksinasi 70% di Seluruh Indonesia Tercapai
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah menyampaikan press release perkembangan penanganan pandemi Covid-19 pada Sabtu (12/6/2021). Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah menyampaikan bahwa pemerintah terus mengupayakan cakupan vaksinasi sebesar 70% seluruh Indonesia dapat tercapai. Percepatan vaksinasi terus dilakukan pada kelompok-kelompok prioritas berisiko terpapar Covid-19. Selain itu, kelompok masyarakat yang menjadi target vaksinasi, salah satunya adalah masyarakat dalam kelompok usia di atas 18 tahun, juga akan diberikan vaksin.
Pemerintah sudah mempersiapkan jadwal terkait ketersediaan vaksin yang ada. Sesuai tahapannya, ada beberapa kelompok risiko yang sudah dilakukan vaksinasi, seperti warga lanjut usia (Lansia) dan pra Lansia, serta populasi kunci pembangunan nasional seperti guru. Pemerintah pusat juga terus mendorong pemerintah daerah untuk terus melakukan peningkatan jumlah masyarakat yang menerima vaksin, sehingga semakin banyak yang terlindungi sekaligus meminimalisasi penularan yang terjadi di masyarakat.
Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah menyampaikan jumlah akumulasi data sampai dengan hari ini, Sabtu (12/6/2021), di mana pasien konfirmasi positif Covid-19 di Kalimantan Tengah bertambah sebanyak 120 orang, dengan total kasus mencapai 23.607 orang. Penambahan pasien dinyatakan sembuh sebanyak 83 orang, dengan total kasus mencapai 21.704 orang. Dan, pasien dinyatakan meninggal dunia sebanyak penambahan 4 orang, sehingga total tetap menjadi 632 orang, dengan tingkat kematian atau Case Fatality Rate (CFR) 2,7%.
Dalam press release tersebut, kembali disampaikan perkembangan data Covid-19, di mana sebanyak 13 kabupaten dan 1 kota sudah terdampak. Kasus Konfirmasi ada penambahan sebanyak 120 orang, yaitu di Palangka Raya 39 orang, Katingan 3 orang, Kotawaringin Timur 25 orang, Kotawaringi Barat 32 orang, Sukamara 12 orang, Kapuas 2 orang, Gunung Mas 1 orang, Barito Selatan 3 orang, dan Murung Raya 3 orang, sehingga dari semula sebanyak 23487 orang menjadi 23607 orang. Sembuh ada penambahan sebanyak 83 orang, yaitu di Palangka Raya 27 orang, Katingan 6 orang, Kotawaringin Timur 10 orang, Kotawaringin Barat 9 orang, Sukamara 12 orang, Pulang Pisau 7 orang, Kapuas 1 orang, Barito Selatan 1 orang, dan Murung Raya 10 orang, sehingga dari semula 21621 orang menjadi 21704 orang. Kasus Suspek ada penambahan sebanyak 115 orang, sehingga dari semula 220 orang menjadi 335 orang. Kasus Probable tidak ada penambahan, sehingga tetap 96 orang. Dalam Perawatan ada penambahan sebanyak 33 orang, sehingga dari semula 1238 orang menjadi 1271 orang.
Lebih lanjut, disampaikan Keterpakaian Tempat Tidur pada RS (BOR) yang mengalami penurunan Tempat Tidur Terpakai (2%), sehingga dari semula 40,2% menjadi 38,2%, di mana ada 2 Kabupaten/Kota yang BOR di atas 50%, yaitu Kota Palangka Raya dan Murung Raya. Capaian target vaksinasi, yaitu Nakes Tahap I sebesar 108,77% dan Tahap II sebesar 101,22%, Pelayan Publik Tahap I sebesar 80,74% dan Tahap II sebesar 32,53%, serta Lansia Tahap I sebesar 18,81% dan Tahap II sebesar 5,73%.
Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah agar tetap mematuhi protokol kesehatan serta memutus mata rantai sebaran Covid-19. “Bagi warga yang belum sadar terhadap protokol kesehatan, Ingat! Wajib 4M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan agar Covid-19 ini segera berakhir di Kalimantan Tengah dan seluruhnya,” tegas Tim Satgas. (rik)