Sekda Nuryakin Buka Bimtek Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan
Sekda Nuryakin membuka kegiatan Bimtek TKSK di Ballroom Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya, Senin (30/10/2023).
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Sekretaris Daerah (Sekda) Nuryakin membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) yang digelar di Ballroom Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya, Senin (30/10/2023).
Bimtek ini diselenggarakan oleh Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bekerja sama dengan Kementerian Sosial (Kemensos) RI dalam rangka pembinaan dan pembekalan TKSK serta optimalisasi peran, tugas, dan fungsi TKSK dalam penyelenggaraan kegiatan sosial.
Sekda Nuryakin menyambut baik diselenggarakannya Bimtek ini. Sekda mengatakan bahwa dalam menangani dan menanggulangi berbagai permasalahan kesejahteraan sosial, Kemensos menyadari tidak mungkin pemerintah dapat melaksanakan dan menuntaskan tugas berat ini tanpa dukungan dari segenap potensi yang ada di tengah-tengah masyarakat.
TKSK merupakan satu sumber daya penyelenggara pembangunan kesejahteraan sosial dan salah satu potensi strategis yang diharapkan dapat memberikan dukungan, kontribusi, dan partisipasi dalam menangani dan menanggulangi permasalahan kesejahteraan sosial.
Sejak tahun 2009, Kemensos melalui Dinas Sosial Provinsi Kalteng telah berhasil merekrut sebanyak 136 orang TKSK dari unsur Karang Taruna dan Pekerja Sosial Masyarakat 14 Kabupaten/Kota. “Keberadaan TKSK ini diharapkan dapat membantu tugas-tugas pembangunan kesejahteraan sosial di daerah,” ujar Sekda.
TKSK di Provinsi Kalteng telah berjalan selama 14 tahun. “Saya berharap kegiatan ini mampu memantapkan sikap TKSK yang ikhlas, sukarela, dan semangat pengabdian yang berorientasi pada pelayanan, pengayoman, dan pemberdayaan masyarakat di Kecamatan setempat,” harap Sekda.
Sekda menekankan bahwa pekerjaan TKSK sangat luar biasa karena memberikan pelayanan kepada masyarakat yang tidak berdaya dan hanya mengharapkan bantuan sekitarnya. Sekarang mereka bisa mandiri karena pendampingan TKSK. “Mereka ini sebenarnya tidak minta dikasihani, tapi diperlakukan sama, dimanusiakan, diberikan keterampilan, kreativitas,” ucap Sekda.
“Semoga kegiatan ini dapat menjadi jembatan tercapainya tujuan pembangunan kesejahteraan sosial menuju Kalteng Makin Berkah yang kita cintai bersama,” pungkasnya.
Bimtek menghadirkan narasumber Rahayu Nurhayati, Widyaiswara dari Balai Besar Diklat Kemensos di Banjarbaru. Bimtek yang diikuti 126 peserta dari TKSK Kabupaten/Kota se-Kalteng ini dihadiri Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalteng Edy Karusman beserta Pejabat Administrator. (dew/bow)