Pengajian Rutin Pemprov Kalteng Hadirkan Penceramah Ustad Maulana
Penceramah Ustad Maulana menyampaikan tausiyah dalam Pengajian Rutin Pemprov Kalteng di Halaman Istana Isen Mulang Palangka Raya, Jumat (8/3/2024).
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar pengajian rutin. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, serta merupakan kunci meraih kesuksesan secara spiritual dan kerohanian.
Pengajian rutin yang dihadiri Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran dan digelar di Halaman Istana Isen Mulang Palangka Raya ini menghadirkan penceramah Ustad Muhammad Nur Maulana atau Ustad Maulana sapaan akrabnya.
“Kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan keimanan kita sebagai muslimah,” kata Ivo Sugianto Sabran dalam sambutannya di kegiatan Pengajian dan Silaturahmi Gubernur Kalteng beserta istri pada Jumat (8/3/2024).
Ivo Sugianto Sabran menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas antusias warga yang hadir. Ia juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada penceramah Ustad Maulana yang telah tiba di Kalteng untuk memberikan tausiyah.
“Berterima kasih kepada Ustad Maulana sudah datang ke Kalimantan Tengah memenuhi undangan kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Ustad Maulana menuturkan kegiatan pengajian rutin ini menjadi berkah apalagi sebentar lagi memasuki Bulan Suci Ramadan. Ramadan, menurut Ustad Maulana, menjadi berkah bagi semua dan semestinya Ramadan disambut dengan memperbanyak mendekatkan diri kepada Allah SWT.
“Berdzikir, bersyukur dipertemukan dengan Bulan Suci Ramadan, pahala yang berlipat ganda,” tandasnya. (ira/ana)