Sekda Serahkan Paket Sembako Murah dan Hewan Kurban bagi Masyarakat di Barito Timur
Sekda Provinsi Kalteng Nuryakin secara simbolis menyerahkan 1000 paket Sembako murah di Kelurahan Ampah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur, Kamis (13/6/2024).
AMPAH, BARTIM – BIRO ADPIM. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Nuryakin melanjutkan kunjungan kerja membuka Pasar Murah dan menyerahkan hewan kurban dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng di wilayah DAS Barito. Pada Kamis (13/6/2024), Pasar Murah dibuka di Kelurahan Ampah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur (Bartim).
Sekda Nuryakin beserta rombongan disambut oleh Sekda Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar dan jajarannya serta warga masyarakat Kelurahan Ampah.
Di Kelurahan Ampah, Sekda Nuryakin secara simbolis menyerahkan 1000 paket Sembako yang terdiri dari beras 10 kg dan minyak goreng 1 liter dengan harga Rp 192.500/paket. Dengan subsidi Rp 172.500/paket, warga cukup menebus Sembako dengan harga Rp 20.000/paket.
Selain menyerahkan paket Sembako, Sekda Nuryakin secara simbolis juga menyerahkan bantuan hewan kurban berupa 20 ekor sapi.
Sekda Nuryakin mengatakan bahwa kegiatan Pasar Murah digelar dalam rangka membantu masyarakat menghadapi Hari Raya Idul Adha serta sebagai upaya pengendalian inflasi.
“Pak Gubernur ingin memastikan agar setiap hari besar keagamaan tidak terjadi inflasi di mana daya beli turun, harga barang meningkat. Ini tidak boleh terjadi. Harus kita kendalikan,” terang Sekda Nuryakin.
Di samping itu, Sekda Nuryakin berulang kali menekankan kegiatan ini sebagai bukti nyata pemerintah hadir dan melayani masyarakat. Ia pun berhara dengan adanya bantuan hewan kurban, masyarakat dapat saling berbagi dan merasakan kegembiraan.
Hadir mendampingi Sekda Nuryakin pada kesempatan ini, antara lain Kepala Dinas Ketahanan Pangan Aster Bonawaty, Kepala Dinas Perhubungan Yulindra Dedy, dan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Johni Sonder. (dew/eka)