Ikuti Fun Walk Kalteng Berkah, Karo Adpim Tempuh Rute 5 Km Bersama Gubernur dan Ribuan Masyarakat Kapuas
Karo Adpim Johni Sonder turut serta mendampingi Gubernur Sugianto Sabran mengikuti Fun Walk Kalteng Berkah di Kabupaten Kapuas, Minggu (17/11/2024), dalam rangka memperingati HUT Ke-63 Bank Kalteng.
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Fun Walk Kalteng Berkah digelar di Kabupaten Kapuas, Minggu (17/11/2024), dalam rangka memperingati HUT Ke-63 Bank Kalteng. Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran secara resmi membuka dan mengikuti kegiatan yang mengambil start dan finish di Jalan Patih Rumbih, Kompleks Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas ini.
Kepala Biro (Karo) Administrasi Pimpinan (Adpim) Johni Sonder ikut serta mendampingi Gubernur bersama sejumlah Kepala OPD Provinsi Kalteng lainnya. Selain itu, tampak mendampingi Gubernur pada kesempatan ini, antara lain Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran, Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah (Sekda) Katma F. Dirun, Penjabat (Pj.) Bupati Kapuas Darliansjah, dan Plt. Direktur Utama Bank Kalteng Maslipansyah.
Gubernur dan rombongan berbaur bersama ribuan masyarakat Kapuas dan sekitarnya menyusuri rute jalan santai sepanjang kurang lebih 5 km, yakni dari Jalan Patih Rumbih menuju ke Jalan Jawa, kemudian Jalan Ahmad Yani, Jalan Tambun Bungai, Masjid Agung, Jalan Keruing, dan kembali ke Jalan Patih Rumbih. Fun Walk kali ini dimeriahkan dengan pembagian doorprize dengan hadiah utama rumah.
Dalam sambutannya, Gubernur Sugianto Sabran mengharapkan Bank Kalteng semakin maju dan mampu berkontribusi lebih optimal bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat.
“Mudah-mudahan Bank Kalteng menjadi bank terdepan di Kalimantan Tengah, mudah-mudahan membawa berkah, membawa manfaat bagi Kalimantan Tengah dan masyarakatnya,” tutur Gubernur Sugianto Sabran. (ran/set/bow)