Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng Dorong Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Poltekkes Palangka Raya
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Ibu Ivo Sugianto Sabran didaulat menjadi narasumber dalam Workshop Pembinaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Poltekkes Kemenkes Palangka Raya Tahun 2022 di Ruang Kuliah Umum, Lantai 1 Gedung Rektorat Poltekkes Kemenkes Palangka Raya, Selasa (8/11/2022).
Narasumber lain yang dihadirkan dalam workshop kali ini, antara lain Plt. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalteng Norhani dan Supervisor Rumah BUMN Pertamina Provinsi Kalteng Agus Lindriyanto. Workshop ini sendiri secara resmi dibuka Direktur Poltekkes Kemenkes Palangka Raya Mars Khendra Kusfriyadi serta diikuti 250 mahasiswa dari Jurusan Keperawatan, Kebidanan, dan Gizi Poltekkes Kemenkes Palangka Raya.
Pada kesempatan ini, Ibu Ivo Sugianto Sabran menyampaikan apresiasi kepada Poltekkes Kemenkes Palangka Raya yang tidak hanya menghasilkan tenaga-tenaga kesehatan tetapi juga mendorong mahasiswanya untuk memiliki jiwa kewirausahaan atau entrepreneurship, antara lain dengan berinovasi menghasilkan produk-produk makanan yang nantinya bisa menciptakan lapangan kerja baru. “Selain jadi tenaga kesehatan, juga bisa berwirausaha produk jajanan sehat,” jelas Ibu Ivo.
“Kewirausahaan merupakan kemampuan untuk menciptakan value dari keterbatasan yang dimiliki dari peluang usaha yang terbatas dengan mengelola sumber daya yang ada dan berani mengambil risiko,” urai Ibu Ivo yang menekankan bahwa kewirausahaan harus mengedepankan kreativitas dan inovasi serta sangat terkait dengan kegiatan ekonomi kreatif.
Kegiatan workshop hari ini dirangkai dengan Penyerahan Sertifikat Legalitas Halal Produk UMKM dari Lembaga Halal Center Cendekia Muslim Kalteng. Sertifikat diserahkan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng kepada 15 pelaku usaha UMKM. Selanjutnya, kegiatan juga dirangkai dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Direktur Poltekkes Kemenkes Palangka Raya dengan Plt. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalteng. (ran/bow)