Gubernur dan Ketua TP PKK Kalteng Mencoblos Dekat Istana Isen Mulang dan Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Gubernur Sugianto Sabran, didampingi Ketua TP PKK Provinsi Kalteng Ivo Sugianto Sabran, menggunakan hak pilihnya di TPS 2, Jalan Ir. Juanda Palangka Raya, Rabu (14/2/2024) pagi.
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran menggunakan hak pilihnya sebagai Warga Negara Indonesia. Didampingi Ketua TP PKK Provinsi Kalteng Ivo Sugianto Sabran, Gubernur memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 2 di Jalan Ir. Juanda Palangka Raya.
Gubernur Sugianto Sabran menyampaikan harapannya bahwa masyarakat Kalteng akan berbondong-bondong ke TPS untuk memberikan hak pilihnya.
“Pemilih milenial, Generasi Z, pokoknya semuanya berbondong-bondong yang mana mereka memilih terserah mereka. Bebas menggunakan hak pilihnya,” kata Gubernur seusai memberikan hak suaranya pada Rabu (14/2/2024) pagi.
Gubernur berharap siapapun yang terpilih nantinya bisa bersinergi dengan Eksekutif, Bupati, Wali Kota, dan Gubernur untuk membangun Kalteng.
“Sedangkan DPR RI dan DPD RI, harapan saya selaku Gubernur Kalimantan Tengah, tentu bisa berkolaborasi bersama-sama secara efektif karena bersama-sama membangun provinsi jadi gampang karena Kalimantan Tengah membutuhkan anggaran yang besar. Tanpa bantuan mereka yang terpilih, Gubernur akan tertatih-tatih,” tandasnya.
Lebih lanjut, Gubernur Sugianto Sabran menambahkan siapapun yang terpilih nantinya baik wakil rakyat DPRD Kota/Kabupaten, DPRD Provinsi Kalteng, DPR RI, DPD RI, maupun Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) adalah yang terbaik bagi Bangsa Indonesia.
“Apapun itu, demokrasi supaya menjadi bangsa yang maju bermartabat dan maju dalam.sumber daya manusia,” pungkasnya. (ira/hrs/eka)