Wagub Hadiri Harlah Muslimat NU dan Halal Bi Halal PHBI Kabupaten Katingan
Wagub Kalteng Edy Pratowo menghadiri Harlah Muslimat NU Ke-78 Tingkat Provinsi Kalteng dan Halal Bi Halal PHBI Kabupaten Katingan Tahun 2024 di Halaman Sekretariat LPTQ Kabupaten Katingan, Jalan Soekarno-Hatta, Kasongan, Rabu (15/5/2024).
KASONGAN, KATINGAN – BIRO ADPIM. Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo menghadiri Harlah Muslimat NU Ke-78 Tingkat Provinsi Kalteng dan Halal Bi Halal Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Katingan Tahun 2024.
Peringatan Harlah Muslimat NU Ke-78 dapat menjadi momentum bersama untuk kemaslahatan Indonesia dan menunjukkan kesatuan Muslimat NU dalam mendukung nilai-nilai keagamaan dan kemanusiaan.
“Muslimat NU terus dapat memberikan motivasi dan inspirasi, khususnya pada kaum perempuan. Semoga kegiatan ini menjadi pemantik semangat bagi warga Muslimat NU Kalimantan Tengah, khususnya Kabupaten Katingan yang membawa perubahan positif bagi daerah,” kata Wagub Kalteng Edy Pratowo di Halaman Sekretariat LPTQ Kabupaten Katingan, Jalan Soekarno-Hatta, Kasongan pada Rabu (15/5/2024).
Muslimat NU sebagai Organisasi Kemasyarakatan yang bersifat sosial keagamaan di bawah naungan Jam’iyah Nahdlatul Ulama menjadi wadah perjuangan kaum perempuan Indonesia yang beraqidah Islam Ahlussunnah Wal Jama’ah.
Muslimat NU dikenal sebagai organisasi yang memiliki prinsip dasar, nilai, dan jati diri yang kokoh yang mencerminkan organisasi sosial menolak kekerasan dan ekstrimitas, menghormati perbedaan dan kemajemukan, serta menjamin Ukhuwah Islamiyah dan Ukhuwah Wathoniyah yang benar-benar menjadikan Islam sebagai Rahmatan Lil Alamin.
“Saya menggunakan kesempatan yang baik ini untuk menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Nahdlatul Ulama, khususnya Muslimat NU, atas peran, jasa, dan pengabdiannya kepada daerah, bangsa, dan negara sejak kelahirannya sampai sekarang ini,” tandasnya.
Lebih lanjut, Wagub Edy Pratowo mengungkapkan Halal Bi Halal PHBI di Kabupaten Katingan ini dapat menjadi refleksi ajaran Islam yang menekankan sikap persaudaraan, kebersamaan, persatuan, dan saling berbagi kasih sayang menggapai kesuksesan di dunia dan akhirat.
“Dengan persatuan dan kebersamaan serta kerja keras, kita semua mampu membangun diri menuju masa depan yang maju dan sejahtera mewujudkan Kalimantan Tengah Makin BERKAH,” pungkasnya. (ira/foto: mmc kalteng)