Wagub: Fokus Pembangunan Kalteng di Infrastruktur, Pendidikan, dan Kesehatan
Wagub Edy Pratowo menyampaikan sambutan dalam Pembukaan Rakordalev Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Kalteng Semester I Tahun 2024 di Aula Bappedalitbang Provinsi Kalteng, Kamis (4/7/2024).
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Fokus Pembangunan Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2024 adalah infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan perekonomian secara luas.
Program multiyears infrastruktur Provinsi Kalteng masih berjalan hingga saat ini untuk pembangunan dan peningkatan beberapa ruas jalan, membuka isolasi daerah dan menumbuhkan perekonomian masyarakat.
“Ke depan program pembangunan infrastruktur tetap kita prioritaskan (pembangunan jalan, jembatan, irigasi, dan pelabuhan laut serta pengembangan pelabuhan udara) dengan pagu indikatif tahun 2022-2024 sebesar Rp 2,1 triliun,” kata Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng Edy Pratowo saat membuka Rapat Koordinasi Pengendalian dan Evaluasi (Rakordalev) Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Kalteng Semester I Tahun 2024 yang digelar di Aula Bappedalitbang Provinsi Kalteng pada Kamis (4/7/2024).
Wagub mengungkapkan di bidang pendidikan, Provinsi Kalteng mendukung peningkatan sumber daya manusia dengan telah memberikan bantuan sosial fungsi pendidikan kepada putra/putri Provinsi Kalteng yang berprestasi dan kurang mampu.
Di bidang kesehatan, capaian Provinsi Kalteng cukup baik. Capaian yang baik itu adalah berdirinya Rumah Sakit Provinsi, yakni RSUD Hanau.
“Kemudian, sampai Semester I Tahun 2024 ini cakupan kepesertaan JKN sudah mencapai 98,38%, artinya target RKPD sudah tercapai. Kondisi rumah sakit terakreditasi sudah 100%,” ungkapnya.
Sebagai Kepala Daerah Provinsi Kalteng, Wagub mengajak semua pihak untuk tetap semangat bekerja mencapai kesejahteraan masyarakat yang lebih baik karena pada hakekatnya pembangunan adalah untuk masyarakat sejahtera.
“Pencapaian pembangunan Kalimantan Tengah saya yakini bisa lebih dari kondisi sekarang, kita belum optimal berdaya upaya dalam pembangunan,” tegas Wagub.
Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2023 sebesar 73,73. Hal ini dinilai sebagai capaian yang bagus karena sudah melampaui target RKPD Tahun 2024 dan masuk IPM kategori tinggi. Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada Februari 2024 sebesar 3,67%, sudah hampir menyamai target RKPD Tahun 2024 walaupun capaian TPT biasanya fluktuatif.
“Kita berharap pada akhir tahun 2024 nanti, angka TPT tetap sesuai target,” harap Wagub Edy Pratowo. (ira/foto: mmc kalteng)