Gubernur dan Wagub Kalteng gelar Pasar Murah di Barito Selatan
Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan Wagub Edy Pratowo menggelar Pasar Murah di Barsel, Sabtu (21/9/2024).
BUNTOK, BARSEL – BIRO ADPIM. Pasar Murah terus digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) untuk mengatasi laju inflasi agar perekonomian terjaga. Pasar Murah kali ini digelar di kawasan Iring Witu, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Sabtu (21/9/2024).
Masyarakat kurang mampu menjadi sasaran Pasar Murah yang dihadiri Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan Wakil Gubernur (Wagub) Edy Pratowo bersama Penjabat (Pj.) Bupati Barsel Deddy Winarwan.
“Ini untuk menekan laju inflasi, membantu masyarakat,” kata Wagub Edy Pratowo dalam sambutannya di hadapan warga yang hadir.
Komoditas dalam Pasar Murah ini adalah beras sebesar Rp 10 Kg dan 3 liter minyak goreng dengan nilai paket Rp 230.500. Subsidi pemerintah sebesar Rp 210.500, sehingga harga cukup menebusnya sebesar Rp 20.000. Namun, Gubernur dan Wagub kemudian menggratiskan paket Sembako tersebut. Disiapkan 5.000 paket Sembako dalam Pasar Murah ini.
“Kami bisa merasakan, Bapak Gubernur bisa merasakan bahwa harga pangan ini adalah masalah kehidupan untuk keluarga,” tutur Wagub.
Sementara, Gubernur Sugianto Sabran mengingatkan kepada para pejabat untuk terus memperhatikan masyarakat. Bentuknya seperti kemudahan mendapat akses pangan murah.
“Hari ini penangan inflasi tadi, Pak Wagub sudah menebus dengan gratis tadi,” ungkapnya di hadapan ratusan warga yang hadir.
Pejabat yang pernah menjadi Anggota DPR RI ini menambahkan program Pasar Murah dan Pasar Penyeimbang adalah program yang berkelanjutan.
“Insya Allah ini program yang berkelanjutan,” tegasnya.
Gubernur juga memaparkan program unggulan yang fokus pada pendidikan dengan pemberian beasiswa bagi pelajar yang ingin meneruskan ke jenjang pendidikan tinggi dan di Barsel dicari 500 orang.
“Nanti kerja sama dengan Kadisdik Kabupaten untuk masuk ke perguruan tinggi yang ada di Kalimantan Tengah,” tandasnya. (ira/may/bow)