Ketua TP PKK Kalteng Ingatkan Para Muslimah Teladani Rasulullah
Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran menghadiri Pengajian Al-Mar-atussholihah Kota Palangka Raya dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H/2024 M di Halaman Istana Isen Mulang Palangka Raya, Selasa (24/9/2024).
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Kalimatan Tengah (Kalteng) Ivo Sugianto Sabran mengingatkan para muslimah untuk meneladani Nabi Muhammad SAW. Hal ini disampaikan Ivo saat menghadiri Pengajian Al-Mar-atussholihah Kota Palangka Raya dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H/2024 M di Halaman Istana Isen Mulang Palangka Raya, Selasa (24/9/2024).
Ketua TP PKK Kalteng yang kini juga didaulat menjadi Pembina Pengajian Al-Mar’atussholihah Kota Palangka Raya tersebut dalam sambutannya menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini.
“Saya sangat menyambut baik kegiatan yang mulia ini bahwasanya ini bentuk kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW,” ucapnya.
Menurutnya, Rasulullah tidak hanya teladan dalam beribadah, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, imbuh Ivo, Rasulullah memperjuangkan hak-hak perempuan serta mengajarkan kepada perempuan untuk menuntut ilmu dan berperan aktif di masyarakat, berkontribusi membawa manfaat dalam lingkungan dan keluarga.
“Menjadi perempuan yang kuat, berilmu, dan lebih dekat dengan Allah SWT. Perempuan yang sholihah, memberi kebaikan dan inspirasi bagi lingkungan kita,” harap Ivo untuk para muslimah.
Lebih lanjut, dalam acara yang mengambil tema “Rasulullah SAW sebagai Sauri Teladan bagi Perempuan Muslimah” ini, Ivo menyampaikan sejumlah Program Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng yang digagas Gubernur Sugianto Sabran.
Dikatakan Ivo, Gubernur sedang berupaya meningkatkan kualitas SDM di Kalteng, antara lain dengan program penurunan angka stunting serta program bantuan pendidikan, seperti Tabungan Beasiswa (TaBe) Berkah dan Kuliah Gratis.
Selain mengimbau para ibu memberikan nutrisi yang tepat untuk anak-anak, pada kesempatan ini, Ivo juga mengimbau para jemaah yang hadir untuk turut mendukung program pemerintah mencegah pernikahan usia dini yang menjadi salah satu upaya menurunkan angka stunting dan meningkatkan kualitas SDM.
Gubernur Sugianto Sabran yang juga hadir pada acara pengajian ini mengatakan bahwa sebentar lagi dirinya akan mengakhiri masa jabatan sebagai Gubernur Kalteng.
“Ulun doakan Kalimantan Tengah lebih berkah lagi,” ucap Gubernur.
Gubernur pun berharap Kepala Daerah ke depan tidak dzalim dan memikirkan kesejahteraan masyarakatnya. Selanjutnya, Gubernur mengimbau masyarakat untuk berbondong-bondong ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada tanggal 27 November 2024 untuk memberikan hak suaranya memilih Kepala Daerah Provinsi Kalteng.
Pada kesempatan ini, Gubernur juga mengingatkan para jemaah untuk tidak membesarkan masalah duniawi, tetapi membesarkan ibadah kepada Allah dan meneladani Rasulullah serta senantiasa mengingat Allah dalam kehidupan sehari-hari.
Sementara itu, Habib Musthofa Bin Sholeh Al-Haddar dalam tausiahnya mengingatkan para jemaah untuk senantiasa bersyukur kepada Allah dan banyak beramal serta meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.
“Sebaik-baik manusia adalah akhlaknya Nabi Muhammad SAW,” ucapnya.
Menurut Habib, ada 3 amalan yang paling disukai Allah, antara lain salat tepat waktu, berbakti kepada orang tua, dan berkumpul bersama orang-orang sholeh.
Hadir pula dalam acara pengajian yang dirangkai dengan pembagian doorprize ini, antara lain Al-Mukarram Al-Habib Mustofa Bin Zein Alaydrus, sejumlah Ketua OPD Provinsi Kalteng, sejumlah Ketua Organisasi Wanita, dan Ketua Pengajian Al-Mar’atussholihah Kota Palangka Raya Windarti. (ran/eka)