Pasien Sembuh Bertambah 42 Orang, Total Kesembuhan 3.056 Orang
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menyampaikan press release (rilis pers) mengenai perkembangan penanganan kasus Covid-19 di Kalteng per hari Selasa,6 Oktober 2020 sampai pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan data update Tim Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Kalteng, pasien sembuh terus bertambah. Hari ini, pasien sembuh dari Covid-19 bertambah sebanyak 42 orang. Dengan jumlah kumulatif menjadi 3.056 orang.
Harapan ke depan Satgas Covid-19 dalam penanganan Covid-19, yaitu melindungi yang rentan, penderita komorbid, lanjut usia, termasuk tenaga kesehatan; meningkatkan testing, tracking, dan treatment melalui vaksinasi; meningkatkan ketersediaan reagent, PCR, dan alat pelindung diri; melakukan sosialisasi secara masif; serta mengubah perilaku untuk mematuhi protokol kesehatan.
Lebih lanjut, dalam rilis pers tersebut disebutkan pula perkembangan data Covid-19 secara akumulatif pada 6 Oktober 2020 pukul 15.00 WIB di Provinsi Kalteng, sebagai berikut:
1. Sebanyak 13 kabupaten dan 1 kota masih terdampak;
2. Pasien Sembuh bertambah 42 orang (Kapuas 24 orang, Kotawaringin Barat 7 orang, Sukamara 6 orang, dan Seruyan 5 orang), sehingga dari semula 3.014 orang menjadi 3.056 orang;
3. Kasus Konfirmasi mengalami penambahan sebanyak 14 orang (Sukamara 5 orang, Kotawaringin Barat 4 orang, Palangka Raya 2 orang, Barito Selatan 2 orang, dan Barito Utara 1 orang), sehingga dari semula sebanyak 3.765 orang meningkat menjadi 3.779 orang;
4. Kasus Suspek bertambah sebanyak 61 orang, sehingga dari semula 481 orang menjadi 548 orang;
5. Kasus Probable tetap 41 orang;
6. Kasus Dalam Perawatan berkurang sebanyak 31 orang, sehingga dari semula 617 orang kini menjadi 586 orang;
7. Kasus Meninggal mengalami penambahan sebanyak 3 orang, dengan tingkat kematian (CFR) sebesar 3,6%.
Tim Satgas Covid-19 mengimbau kepada masyarakat Kalteng agar selalu menerapkan protokol kesehatan, yaitu 4M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. (rik)