BIRO ADPIM

Top Menu

  • Home

Main Menu

  • BERANDA
  • PROFIL
    • TUGAS DAN FUNGSI
    • VISI DAN MISI
    • STRUKTUR ORGANISASI
  • SIARAN PERS
  • BERITA
  • ARTIKEL
  • BULETIN
  • Opini
  • GALERI
    • FOTO
    • Video
    • INFOGRAFIS
  • PPID
    • Dokumen PPID
    • Maklumat Pelayanan PPID
    • Visi dan Misi PPID
    • Struktur Organisasi PPID
    • Tugas dan Wewenang PPID
    • Alur Permohonan PPID
    • PPID Utama
  • KONTAK
  • Home

logo

BIRO ADPIM

  • BERANDA
  • PROFIL
    • TUGAS DAN FUNGSI
    • VISI DAN MISI
    • STRUKTUR ORGANISASI
  • SIARAN PERS
    • Gubernur Sugianto Sabran Bentuk Tim Pengawasan Perizinan Berusaha Terintegrasi di Provinsi Kalimantan ...

      17/01/2022
      0
    • Temui Gubernur, GM PLN Dukung Hilirisasi di Kalimantan Tengah Melalui Pembangunan Kelistrikan

      17/11/2021
      0
    • 100 Hari Menjelang Tutup Tahun 2021, Sugianto-Edy Percepat Pertumbuhan Ekonomi Kalteng di ...

      24/09/2021
      0
    • Gubernur Sugianto Pantau Kondisi Banjir Palangka Raya-Katingan dari Udara

      17/09/2021
      0
    • Kejar Target Vaksinasi Pelajar di Kalteng, Strategi Gubernur Mewujudkan Pembelajaran Tatap Muka

      28/08/2021
      0
    • Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah Pacu Hilirisasi Sektor Industri

      24/08/2021
      0
    • Ekonomi Kalteng Bangkit di Masa Pandemi, Kontribusi 5,65% Terhadap Perekonomian Nasional

      10/08/2021
      0
    • Pemerintah Kembali Menambah Jumlah Penerima Bantuan Sosial Beras di Kalteng

      10/08/2021
      0
    • Kalteng Berhasil Lewati Krisis Oksigen karena Bantuan dari Presiden Bersama Gubernur, Forkopimda, ...

      10/08/2021
      0
  • BERITA
  • ARTIKEL
    • Gubernur Beri Motivasi pada Pelajar dan Mahasiwa Kalteng

      10/03/2020
      0
    • Lestarikan Tradisi Adat Leluhur, Tasyakuran Aqiqah Putra Gubernur Kalteng Padukan Adat Kotawaringin, ...

      08/03/2020
      0
    • Gubernur Berharap Pekan Rajabiyah Jadi Momentum Pemersatu di Tengah Keberagaman

      07/03/2020
      0
    • Mencetak SDM Berkualitas di Era Digital

      20/11/2019
      0
    • Gubernur Apresiasi Kinerja Anak Buah dalam Tiga Tahun Kepemimpinannya

      19/10/2019
      0
  • BULETIN
    • Buletin Isen Mulang Edisi 374 Desember 2025

      31/12/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 373 November 2025

      30/11/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 372 Oktober 2025

      31/10/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 371 September 2025

      30/09/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 370 Agustus 2025

      31/08/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 369 Juli 2025

      31/07/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 368 Juni 2025

      30/06/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 367 Mei 2025

      31/05/2025
      0
    • Buletin Isen Mulang Edisi 366 April 2025

      30/04/2025
      0
  • Opini
  • GALERI
    • FOTO
    • Video
    • INFOGRAFIS
  • PPID
    • Dokumen PPID
    • Maklumat Pelayanan PPID
    • Visi dan Misi PPID
    • Struktur Organisasi PPID
    • Tugas dan Wewenang PPID
    • Alur Permohonan PPID
    • PPID Utama
  • KONTAK
Umum
Home›Umum›Tingkatkan Kapasitas ASN dalam Pelayanan kepada Pimpinan, Biro Adpim Kalteng Gelar Pelatihan Internal Bahasa Inggris

Tingkatkan Kapasitas ASN dalam Pelayanan kepada Pimpinan, Biro Adpim Kalteng Gelar Pelatihan Internal Bahasa Inggris

By Biro Adpim
13/02/2024
730
0
Share:

Sebagai salah satu upaya meningkatkan kapasitas ASN dalam menggunakan Bahasa Inggris guna menunjang pelayanan kepada pimpinan dalam hal ini Gubernur dan Wagub dengan visi misi Kalteng Semakin Berkah, Biro Adpim Setda Provinsi Kalteng menggelar Pelatihan/Penyegaran Internal Bahasa Inggris di Ruang Rapat Biro pada Selasa (13/2/2024) siang.

 

PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Bahasa Inggris sudah menjadi kebutuhan primer dalam berkomunikasi dewasa ini di mana hampir seluruh aspek kehidupan menuntut penggunaan Bahasa Inggris untuk dapat berkomunikasi dengan siapa saja.

Di Indonesia, tuntutan untuk dapat menggunakan Bahasa Inggris baik secara aktif maupun secara pasif telah diantisipasi dengan memasukkannya dalam mata pelajaran lokal di TK dan SD serta dalam mata pelajaran wajib di SMP dan SMA. Tak terkecuali di tingkat Perguruan Tinggi, berbagai jurusan telah memasukkan Bahasa Inggris dalam kurikulum mereka sebagai mata kuliah wajib.

Sementara itu, dengan semakin banyaknya orang belajar Bahasa Inggris, hal ini tentu menandakan bahwa masyarakat semakin sadar akan pentingnya menggunakan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari dan dalam kehidupan mereka di dunia kerja.

Sebagai salah satu upaya meningkatkan kapasitas ASN dalam menggunakan Bahasa Inggris guna menunjang pelayanan kepada pimpinan dalam hal ini Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) dengan visi misi Kalimantan Tengah (Kalteng) Semakin Berkah, Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kalteng menggelar Pelatihan/Penyegaran Internal Bahasa Inggris di Ruang Rapat Biro pada Selasa (13/2/2024) siang.

“Untuk kembali belajar Bahasa Inggris karena sebenarnya kita sudah lama belajar Bahasa Inggris tetapi untuk membiasakan percakapan sehari-hari itu tidaklah mudah,” jelas Kepala Biro Adpim Johni Sonder di sela kegiatan terkait tujuan digelarnya kegiatan ini.

“Terlebih lagi kita melekat dengan pimpinan, pergaulan yang tanda kutip eksklusif memang harus memanfaatkan Bahasa Inggris. Setidaknya dari lingkup internal kita sudah mencoba membiasakan berbahasa Inggris,” jelasnya lebih lanjut.

Johni pun berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara kontinyu. “Itu sangat saya harapkan karena melihat partisipasi teman-teman semua dari kehadirannya kurang lebih 90%, kecuali mereka yang sedang bertugas, mereka yang tidak hadir,” kata Johni.

Kegiatan ini diharapkan dapat dilaksanakan seminggu atau dua minggu sekali, sehingga dalam 10-15 kali pertemuan sudah ada progres pada kemampuan berbahasa Inggris pegawai.

Ditambahkan Johni, kegiatan ini juga diharapkan dapat menambah keberanian dan kebersamaan di kalangan pegawai karena dilaksanakan dalam suasana ringan dan santai. “Kita harapkan kita dapat semakin akrab, tidak ada perbedaan antara hierarki kepegawaian. Kita sekaligus ingin refreshing dengan teman-teman dengan biaya yang paling murah yang bisa kita lakukan,” pungkasnya.

Ditemui terpisah, Kepala Subbagian Komunikasi Pimpinan Haris Saputra Noordi yang juga hadir dalam kegiatan siang ini mengungkapkan bahwa kegiatan kali ini sangat membantu pegawai untuk menyegarkan kembali kemampuan berbahasa Inggrisnya. “Sangat membantu memang, di bidang kita efeknya luar biasa. Apabila ada tamu dari luar atau tamu asing, kita bisa lebih paham apa yang mereka inginkan, mereka butuhkan supaya tidak lepas informasi,” jelas Haris.

“Tamu-tamu dari Adpim tidak hanya dari dalam negeri, kebanyakan juga dari luar negeri dan sering ada event-event yang memang mengundang investor-investor asing juga datang,” imbuhnya.

Dalam Conversation Class kali ini, Miss Ana Rahmawati selaku Instruktur menjelaskan bahwa untuk melatih berbicara Bahasa Inggris supaya lebih lancar, kita harus being exposed to English as much as possible, bagaimana kita terekspose Bahasa Inggris sebanyak mungkin melalui apa yang kita dengar, apa yang kita tonton, dan apa yang kita baca.

Berbeda dengan mereka yang lahir tahun 2000 ke bawah, Generasi Z atau Gen Z saat ini sangat akrab dengan berbagai hal yang berbau Bahasa Inggris. “Mereka masih kecil-kecil sudah pintar Bahasa Inggris. Itu karena mereka terekspose dalam Bahasa Inggris sejak usia dini. Apa mereka nonton YouTube, main game, atau dengerin lagu dalam Bahasa Inggris. Jadi, kalau mau Bahasa Inggrisnya bisa lancar, kuncinya harus terekspose dengan Bahasa Inggris sebanyak mungkin di kehidupan sehari-hari,” papar Penerjemah Ahli Muda Biro Adpim tersebut.

“Untuk sekarang, konsepnya jadi lebih ke praktek berbicara langsung Bahasa Inggris karena teman-teman ini, kan, kurang wadah dan waktu dan tempat untuk mempraktekkan Bahasa Inggris mereka, sedangkan bahasa itu harus dipraktekkan. Kalau tidak dipraktekkan, akan hilang,” jelas Ana lebih lanjut. (ran/eka)

Bagikan
TagsBahasa Inggrisinternalpelatihan
Previous Article

Rakor Persiapan Pemilu 2024 Tekankan Tingkat Partisipasi ...

Next Article

Gubernur dan Ketua TP PKK Kalteng Mencoblos ...

Share:

Related articles More from author

  • Umum

    Gubernur Harapkan Kader HMI Mampu Hadapi Tantangan Revolusi Industri 4.0

    12/02/2020
    By Biro Adpim
  • Umum

    Wagub Buka Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XXXIV Provinsi Kalteng Tahun 2023

    23/08/2023
    By Biro Adpim
  • Umum

    Wagub Buka Rakorda LPTQ dan Pelatihan Peserta Kafilah STQ XXVI Tahun 2021

    07/10/2021
    By Biro Adpim
  • Umum

    Sahli Darliansjah Resmi Buka Pelatihan Dewan Juri FTIK XII Tingkat Provinsi Kalteng

    26/09/2025
    By Biro Adpim
  • Umum

    Hadiri Pembukaan Pelatihan dan Sertifikasi Penyuluh Anti Korupsi, Gubernur: Utamakan Pendidikan Antikorupsi

    13/03/2023
    By Biro Adpim
  • Umum

    Tingkatkan Kemampuan Teknologi, Biro Administrasi Pimpinan Kalteng Gelar Pelatihan Canva

    07/02/2024
    By Biro Adpim

  • Ekonomi

    Wagub Edy Pratowo Resmikan Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Palangka Raya Diponegoro

  • Umum

    Positif Covid-19 di Kalteng Bertambah, Masyarakat Diminta Disiplin Lakukan Social Distancing

  • Umum

    Gubernur Kalteng Bersama Wagub dan Forkopimda Hadiri Upacara Penurunan Sang Merah Putih pada Peringatan HUT Ke-80 RI

BERITA TERBARU

  • Program MBG Momentum Strategis Wujudkan Generasi Emas Kalteng
  • Plt. Sekda Kalteng Tanda Tangani Kesepakatan Bersama Pemprov dengan Perum Bulog
  • Gubernur Agustiar Sabran Sambut Kunjungan Kerja Satgas PKH di Provinsi Kalteng
  • Asisten Ekobang Herson B. Aden Mewakili Gubernur Hadiri Dies Natalis FISIP UPR
  • Wagub Edy Pratowo Terima Audiensi Deputi Badan Gizi Nasional

BIRO ADMINISTRASI PIMPINAN SETDA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

Jl. RTA Milono No.1, Menteng, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah 73111

  • Recent

  • Popular

  • Program MBG Momentum Strategis Wujudkan Generasi Emas Kalteng

    By Biro Adpim
    22/01/2026
  • Plt. Sekda Kalteng Tanda Tangani Kesepakatan Bersama Pemprov dengan Perum Bulog

    By Biro Adpim
    22/01/2026
  • Gubernur Agustiar Sabran Sambut Kunjungan Kerja Satgas PKH di Provinsi Kalteng

    By Biro Adpim
    22/01/2026
  • Buletin Isen Mulang Edisi 291 Januari 2019

    By Biro Adpim
    08/10/2019
  • Buletin Isen Mulang Edisi 292 Februari 2019

    By Biro Adpim
    08/10/2019
  • Buletin Isen Mulang Edisi 293 Maret 2019

    By Biro Adpim
    08/10/2019
Johni Sonder, S.STP, M.Si