Pasar Murah Berbagi Berkah Ramadhan Berlanjut di Seruyan
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sri Widanarni membuka Pasar Murah di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang, Jalan MT Haryono dan di Desa Kartika Bhakti, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan, Jumat (22/3/2024).
SERUYAN HILIR, SERUYAN – BIRO ADPIM. Rangkaian pelaksaan Pasar Murah dalam rangka Program Berbagi Berkah Ramadhan terus berlanjut. Kali ini Pasar Murah digelar di 2 titik, yaitu di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang, Jalan MT Haryono dan di Desa Kartika Bhakti, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan, Jumat (22/3/2024).
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sri Widanarni berkesempatan membuka Pasar Murah tersebut didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Kepala Dinas Pariwisata, Kepala Badan Pendapatan Daerah, Kepala Biro Ekonomi, Kepala Biro Hukum, serta Mewakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga.
Di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang, sebanyak 1.500 paket beras disediakan. Sedangkan di Kecamatan Seruyan Hilir Timur, sebanyak 1.000 paket beras siap disalurkan.
Setiap paket terdiri dari beras 10 kg seharga Rp 175 ribu. Setelah disubsidi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng Rp 155 ribu/paket, warga dapat menebus setiap paket beras dengan harga Rp 20 ribu saja.
Turut hadir pada acara ini, Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seruyan beserta jajaran, antara lain Asisten I, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan, serta Kepala Bidang Bappedalitbang. Selain itu, hadir pula jajaran Forkopimda Kabupaten Seruyan.
Kegiatan Pasar Murah ini merupakan salah satu bentuk komitmen Gubernur Kalteng Sugianto Sabran yang secara konsisten memperhatikan kebutuhan masyarakat sekaligus menjaga stabilisasi harga pangan dan mengatasi inflasi daerah. (dew/hrs/ist)