Program MBG Momentum Strategis Wujudkan Generasi Emas Kalteng

Program MBG Momentum Strategis Wujudkan Generasi Emas Kalteng
PALANGKA RAYA – BIRO ADPIM. Badan Gizi Nasional (BGN) memastikan bahwa tata kelola atau tata bisnis dan petunjuk teknis Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan sesuai aturan yang ada.
Gubernur Agustiar Sabran dan Wakil Gubernur (Wagub) Edy Pratowo menghadiri acara Pengarahan dan Evaluasi Program MBG kepada Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel), Yayasan, dan Mitra di Kalimantan Tengah (Kalteng), bertempat di M Bahalap Hotel Palangka Raya, Kamis (22/1/2026).

Gubernur Kalteng Agustiar Sabran melalui Wagub Kalteng Edy Pratowo dalam sambutannya menyampaikan bahwa ini menjadi momentum strategis untuk memastikan program MBG di Kalteng berjalan efektif, efisien, dan berkualitas sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh BGN.
“Program MBG dilandasi niat tulus Bapak Presiden untuk memastikan anak-anak kita tumbuh sehat, kuat, dan cerdas, menjadi Generasi Emas. Hal ini juga sejalan dengan visi dan misi saya dan Bapak Gubernur, sebagai aset masa depan Bumi Tambun Bungai, tumbuh menjadi pribadi yang sehat, kuat, dan cerdas. Ini adalah langkah nyata kita melawan stunting secara sistematis,” tutur Wagub.
Gubernur melalui Wagub juga menaruh perhatian besar pada aspek implementasi di lapangan. Ia meminta seluruh instansi terkait mulai dari Satuan Pelayanan hingga Mitra Yayasan untuk menjaga integritas dan kualitas makanan yang disalurkan.
“Evaluasi ini penting agar program berjalan efektif dan efisien. Kita ingin memastikan bahwa standar asupan gizi yang ditetapkan Badan Gizi Nasional benar-benar sampai ke piring siswa tanpa adanya pengurangan kualitas,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Deputi Bidang Pemantauan dan Pengawasan BGN Letjen TNI (Purn) Dadang Hendrayudha dalam paparannya menegaskan bahwa pertemuan ini merupakan langkah krusial untuk memastikan tata kelola, mekanisme, serta petunjuk teknis (Juknis) pelaksanaan MBY berjalan secara transparan dan sesuai dengan regulasi yang berlaku. (ddw/bow)














